Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tes Ini Bisa Mengetahui Kemampuan Pria Saat Mengasuh Anak

Tes Ini Bisa Mengetahui Kemampuan Pria Saat Mengasuh Anak Ilustrasi (Foto: Shutterstock)

Dream - Sebagai seorang istri tentunya Sahabat Dream ingin memiliki suami yang bisa bekerja sama dalam banyak hal, termasuk mengurus anak. Kemampuan pria saat menadi ayah ternyata bisa diketahui melalui sebuah tes.

Science Daily melaporkan bahwa para peneliti dari The Ohio State University menemukan cara untuk memprediksi bagaimana pria akan mengasuh bayi mereka sendiri bahkan sebelum mereka dilahirkan.

Tim peneliti merekam 182 calon ayah, saat ibu memasuki trimester ketiga kehamilan. Para pria tersebut diamati ketika berinteraksi dengan boneka yang seakan-akan bayi mereka sendiri.

Penelitian, yang diterbitkan dalam Journal of Family Psychology, menganalisis bagaimana para pria berinteraksi dengan bayi-bayi itu, termasuk kontak langsung, lalu bagaimana mereka berbicara dan tersenyum pada bayi. Termasuk bagaimana menunjukkan kepeduliannya.

 

Analisis

Para ayah tersebut kemudian dinilai sembilan bulan setelah bayi mereka lahir dan hasilnya dibandingkan dengan sebelumnya. "Kami dapat mendeteksi kapasitas untuk mengasuh secara positif pada orang-orang ini bahkan sebelum mereka menjadi ayah," kata pemimpin studi Lauren Altenburger, asisten profesor pengembangan manusia dan studi keluarga di Universitas Negeri Ohio.

Menurut analisis Altenburger, ayah-ayah yang dinilai memiliki keterampilan pengasuhan yang lebih intuitif dengan boneka, cenderung memiliki interaksi yang lebih positif dengan anak mereka.

"Hasil penelitian menunjukkan bahwa ayah yang mendapat nilai tertinggi juga memiliki dua sifat kepribadian, yaitu terbuka untuk pengalaman baru, dan berhati-hati (cermat dan rajin dengan tanggung jawab)," kata Altenburger.

Kedekatan dengan Ayah Sangat Pengaruhi Mental Anak Perempuan

Dream - Para ayah, jangan pernah menyepelekan waktu bersama anak perempuan. Sebisa mungkin manfaatkan waktu yang ada dan selalu bermain dengannya. Hubungan antara ayah dan anak perempuan ternyata punya keunikan tersendiri.

Banyak yang bilang anak perempuan belajar tentang sosok laki-laki dengan melihat ayahnya sendiri dari segi baik maupun buruk. Dikutip dari Brightside.me, menurut para psikolog, sosok ayah memiliki dampak sangat besar bagi anak perempuan mereka.

Bahkan saat anak perempuan tak hidup bersama sang ayah tapi sosoknya tetap memiliki pengaruh cukup besar dalam diri anak.

Linda Nielsen, seorang psikolog yang menulis buku tentang hubungan antara ayah dan anak perempuan, mengungkap bahwa orangtua memengaruhi keputusan anak mereka dalam aspek kehidupan seperti karier, selera pribadi, dan prestasi akademik.

 

Penuhi Hubungan Kasih Sayang

Linda juga menekankan bahwa ada dan tidaknya kehadiran sosok ayah dalam hidup anak perempuan bisa mempengaruhi pilihan mereka tentang hubungan asmara di masa depan.

Sosok ayah yang hadir dan membangun hubungan penuh kasih sayang dengan anak perempuannya cenderung memengaruhi anak untuk mencari pasangan yang setia.

 

Kemampuan Membuat Keputusan

Salah satu hal yang umumnya dimiliki anak yang dibesarkan dengan penuh kasih sayang adalah rasa percaya diri saat membuat keputusan. Mereka cenderung tak merasa takut untuk mengungkapkan pendapat atau menolak pasangan yang tak sesuai.

Sejak kecil anak perempuan bisa merasakan cinta dari ayah mereka. Saat dewasa mereka ingin mencari hubungan yang stabil dan tenang. Penjelasan selengkapnya baca di sini.

 

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ada Gak Sih Waktu Paling Tepat Si Kecil untuk Sunat?

Ada Gak Sih Waktu Paling Tepat Si Kecil untuk Sunat?

Ada orangtua yang tak tega ketika anaknya masih kecil untuk disunat, ada juga yang ingin secepat mungkin.

Baca Selengkapnya
Seru Banget, Intip Kelas Mengurus Bayi dan 'Menyusui' untuk Para Ayah di Indonesia

Seru Banget, Intip Kelas Mengurus Bayi dan 'Menyusui' untuk Para Ayah di Indonesia

Penting banget nih buat para ayah newbie agar bisa aktif mengurus buah hati.

Baca Selengkapnya
Momen Ibu Peluk Pria Mirip Anaknya yang Meninggal Ini Bikin Hati Pilu, Wajahnya bak Saudara Kembar!

Momen Ibu Peluk Pria Mirip Anaknya yang Meninggal Ini Bikin Hati Pilu, Wajahnya bak Saudara Kembar!

Sambil memeluk erat sang ibu memohon agar pria tersebut tidak pergi

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Mempunyai Anak Perempuan Cantik, Ini Rahasianya yang Penting Diketahui Ayah dan Bunda

Cara Mempunyai Anak Perempuan Cantik, Ini Rahasianya yang Penting Diketahui Ayah dan Bunda

Posisi saat berhubungan intim hingga asupan makanan yang dikonsumsi berpengaruh untuk hamil anak perempuan.

Baca Selengkapnya
Ini Dia 5 Sifat Genetik Kedua Orangtua yang Diwariskan kepada Anaknya

Ini Dia 5 Sifat Genetik Kedua Orangtua yang Diwariskan kepada Anaknya

Sifat-sifat fisik diwariskan secara genetik dari orang tua ke anak.

Baca Selengkapnya
Studi Ungkap Tekanan Sosial Bikin Kreativitas Anak Perempuan Tak Berkembang

Studi Ungkap Tekanan Sosial Bikin Kreativitas Anak Perempuan Tak Berkembang

Ternyata saat bermain, anak perempuan cenderung perfeksionis dan takut gagal karena tekanan yang diberikan kepada mereka.

Baca Selengkapnya
BUNGKUS! Tipe-Tipe Makan Bareng Teman

BUNGKUS! Tipe-Tipe Makan Bareng Teman

Acara makan paling asyik bareng teman-teman. Nah, kalau sedang ngumpul begini, ada yang bergaya seperti Dreamitie yang satu ini nggak sih?

Baca Selengkapnya