Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Latihan Yoga Teratur untuk Anak, Apa Manfaatnya?

Latihan Yoga Teratur untuk Anak, Apa Manfaatnya? Yoga Anak

Dream - Mulai banyak bermunculan kelas-kelas yoga khusus untuk anak baik usia balita maupun 6 tahun ke atas. Kelas yoga ini berlangsung selama 30 menit hingga 1 jam. Biasanya memang, yoga diikuti orang dewasa yang membutuhkan latihan relaksasi.

Namun anak-anak sebenarnya seperti juga orang dewasa yang butuh diberitahu cara menenangkan diri, mengatur napas, memfokuskan pikiran serta menstabilkan emosi. Latihan yoga secara teratur bisa membantu anak dalam hal tersebut.

Sebuah penelitian soal efek yoga pada anak pernah dilakukan pada 2012 dan dipublikasi di Journal of Behavioral Health Services & Research. Dari penelitian terungkap, anak-anak di usia 7 tahun ke atas yang melakukan yoga secara rutin memiliki suasana hati yang lebih baik, level energi dan kemampuannya untuk relaksasi meningkat. Postur tubuhnya juga jadi lebih baik

"Latihan yoga pada anak membuat mereka memiliki kesempatan belajar untuk fokus tanpa perlu takut melakukan kesalahan. Sangat bagus untuk anak yang pemalu dan kurang percaya
diri," Shana Meyerson, pendiri Mini Yogis.

Ada sederet manfaat yoga yang bisa didapatkan anak. Bisa jadi pertimbangan Anda jika ingin mendaftarkan si kecil ke kelas yoga.

- Koordinasi dan keseimbangan
Dalam latihan yoga, koordinasi dan keseimbangan adalah kunci. Butuh pikiran yang fokus untuk membuat tubuh jadi seimbang. Mungkin pada latihan pertama anak akan sulit menjaga
keseimbangan saat melakukan posisi tertentu. Namun hal ini membuat mereka terpacu untuk lebih fokus dan melatih keseimbangannya berulang kali. Latihan ini juga sangat penting untuk
perkembangan motorik halus dan kasarnya.

- Melatih fokus dan konsentrasi
Ada posisi yoga tertentu yang memang cukup sulit dan membutuhkan fokus serta konsentrasi tinggi. Anak-anak yang sulit fokus, bisa melakukan yoga secara teratur agar terbiasa untuk
mencapai target tertentu dan melatih fokusnya.

- Menguatkan koneksi tubuh dan pikiran
Sebagai orangtua tentu kita ingin anak bisa mengontrol emosinya, mampu menenangkan diri ketika menghadapi masalah. Hal ini bisa dilatih melalui latihan yoga di mana tiap gerakan adalah menyelaraskan pernapasan dengan seluruh anggota tubuh dan memfokuskan pikiran agar mendapat efek positifnya secara maksimal.

Sumber: Parents

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pengertian Yoga Wajah dan Manfaatnya Bagi Kecantikan

Pengertian Yoga Wajah dan Manfaatnya Bagi Kecantikan

Praktik olahraga yoga bukan hanya untuk badan. Ada olahraga yoga yang dikhususkan untuk wajah. Yuk, pelajari di sini!

Baca Selengkapnya
Latihan Penting Biar Anak Punya Kecerdasan Emosi yang Baik

Latihan Penting Biar Anak Punya Kecerdasan Emosi yang Baik

Anak yang cerdas secara emosi artinya mampu mengenali, merasakan dan mengelola emosinya.

Baca Selengkapnya
5 Rekomendasi Permainan yang Latih Kecerdasan Emosi Anak dari Psikolog

5 Rekomendasi Permainan yang Latih Kecerdasan Emosi Anak dari Psikolog

Anak-anak perlu dikenalkan beragam emosi, menyalurkannya dengan tepat dan baik, lalu dilatih untuk mengontrolnya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pengertian Pilates dan Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh

Pengertian Pilates dan Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh

Pilates merupakan jenis latihan fisik dengan gerakan-gerakan yang membantu memperkuat otot.

Baca Selengkapnya
170 Kata-Kata Ibu untuk Anaknya, Berisi Pesan dan Nasehat Mendalam sebagai Parenting

170 Kata-Kata Ibu untuk Anaknya, Berisi Pesan dan Nasehat Mendalam sebagai Parenting

Nasehat dari orang tua kepada anaknya memiliki peran penting dalam membentuk karakter anak dan membantu mereka tumbuh dengan baik.

Baca Selengkapnya
5 Gerakan Quick Yoga Cepat untuk Mengurangi Stres di Tengah Kemacetan

5 Gerakan Quick Yoga Cepat untuk Mengurangi Stres di Tengah Kemacetan

Kemacetan pagi, kepadatan lalu lintas, dan polusi udara bisa memang bisa membuat kita merasa tertekan sebelum sampai di tempat kerja.

Baca Selengkapnya
Biasakan Anak Main Sendiri Ternyata Bisa Latih Mentalnya

Biasakan Anak Main Sendiri Ternyata Bisa Latih Mentalnya

Bisa membantunya menjadi individu yang utuh dan merasa nyaman dalam berbagai situasi.

Baca Selengkapnya
Biar Tidur Anak Berkualitas, Coba Lakukan Ritual

Biar Tidur Anak Berkualitas, Coba Lakukan Ritual "Power Down Hour"

Power Down Hour merupakan kegiatan dimana satu keluarga melakukan aktivitas sederhana.

Baca Selengkapnya
11 Jenis Meditasi untuk Atasi Depresi, Worth It Dicoba

11 Jenis Meditasi untuk Atasi Depresi, Worth It Dicoba

Meditasi hadir sebagai salah satu langkah alternatif untuk mengatasi depresi. Yuk, cek jenis-jenis meditasi yang bisa kamu coba!

Baca Selengkapnya