Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bentuk Karakter Anak dengan Meniru Sifat Teladan Rasul

Bentuk Karakter Anak dengan Meniru Sifat Teladan Rasul Ilustrasi (Foto: Shutterstock)

Dream – Rasulullah SAW telah menjadi teladan bagi seluruh umatnya. Begitupula dalam kehidupan sehari-hari. Beliau telah banyak memberikan contoh yang baik sebagai pedoman hidup.

Rasul memiliki begitu banyak sikap terpuji dan mulia. Setiap perkataan dan perbuatan beliau, selalu menjadi suri tauladan yang baik bagi umat.

Itulah sebabnya, mengajarkan anak sejak dini tentang sifat Rasul, akan membentuk karakter yang baik dalam kehidupannya. Seperti empat sifat Rasul yang sudah sangat dikenal baik dikalangan sahabat bahkan musuh sekalipun.

Berikut adalah empat sifat Rasul yang hendaknya diajarkan kepada anak-anak:

Shiddiq (Jujur)

Jujur adalah mengatakan sesuatu sesuai dengan fakta yang terjadi. Tanpa dikurang-kurangi atau dilebih-lebihkan. Shiddiq atau jujur adalah salah satu sifat teladan Rasul. Rasul sangat dikenal karena kejujuran beliau. Tidak hanya diakui oleh para sahabat, bahkan musuh beliau pun mengakui kejujuran Rasul.

Menanamkan sifat jujur kepada anak, akan membentuk karakter yang hebat. Ia akan belajar berkata jujur, meskipun akan sedikit kesulitan diawal. Namun jika dibentuk dan diajarkan secara bertahap, ia tidak akan berbohong walaupun tentang hal kecil sekalipun.

Kebohongan-kebohongan kecil yang dilakukan terus menerus, tentunya akan berdampak buruk bagi anak. Karena untuk menutupi satu kebohongan, ia akan membuat kebohongan lainnya.

Itulah mengapa, mengajarkan anak untuk berkata dan berbuat jujur, sangat dianjurkan sejak dini.

Amanah (Dapat Dipercaya)

Amanah atau dapat dipercaya merupakan sifat Rasul yang mulia. Ketika beliau diberikan sebuah amanah, beliau akan menjaganya dengan sebaik-baiknya. Meskipun terkadang nyawa menjadi taruhan beliau. Namun, beliau tak pernah gentar.

Mengajarkan anak untuk bersikap amanah, akan membuatnya menjadi seseorang yang selalu menepati janji. Tidak ingkar dan tidak berdusta. Karena menjalankan sebuah amanah dengan baik, akan mendapatkan kepercayaan yang tinggi sebagai balasannya.

Hal ini tentunya menjadi pembelajaran yang baik untuk anak. Mereka akan terbiasa menepati janji. Serta menyampaikan sesuatu sesuai dengan yang diminta atau diperintahkan.

Tabligh (Menyampaikan)

Tabligh artinya menyampaikan. Rasul diperintahkan untuk menyampaikan seluruh ajaran yang diterima dari Allah kepada umat beliau. Rasul pun menjalankan perintah tersebut. Beliau menyampaikannya sesuai dengan apa yang Allah berikan agar menjadi pedoman bagi kehidupan.

Ajarkan anak untuk selalu menyampaikan amanah sesuai yang diminta. Sehingga kelak, ia akan menjadi orang yang bertanggung jawab. Baik kepada dirinya sendiri ataupun orang lain.

Fathonah (Cerdas)

Di masa hidup Rasul, tugas yang diperintahkan kepada beliau bukanlah hal yang mudah. Terkadang, nyawapun menjadi taruhannya. Namun, Rasul memiliki kecerdasan untuk mengatasi hal tersebut. Beliau dikenal dengan sifat arif dan bijaksananya. Selalu membuat keputusan berdasarkan pemikiran yang matang.

Sifat inilah yang perlu diajarkan kepada anak. Agar kelak, saat mengambil keputusan, ia sudah memikirkannya dengan penuh pertimbangan. Memikirkan segala konsekuensinya. Sehingga ia tak akan menyesal dengan segala keputusan yang dibuat.

Untuk meneladani sifat Rasul, salah satunya adalah dengan memberikan anak penunjang belajar yang baik. Di sinilah peran penting sebagai orangtua agar ia dapat belajar dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. (mut)

 

(Sumber: sahabatkeluarga.kemdikbud.go.id)

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
170 Kata-Kata Ibu untuk Anaknya, Berisi Pesan dan Nasehat Mendalam sebagai Parenting

170 Kata-Kata Ibu untuk Anaknya, Berisi Pesan dan Nasehat Mendalam sebagai Parenting

Nasehat dari orang tua kepada anaknya memiliki peran penting dalam membentuk karakter anak dan membantu mereka tumbuh dengan baik.

Baca Selengkapnya
Pentingnya Mengajarkan Surat Pendek kepada Anak, Inilah 10 Bacaan yang Cepat Dihafalkan

Pentingnya Mengajarkan Surat Pendek kepada Anak, Inilah 10 Bacaan yang Cepat Dihafalkan

Mengajarkan surat pendek memberikan dampak yang sangat besar bagi kehidupan dan pembentukan kepribadian dalam diri anak.

Baca Selengkapnya
Yuk Ajarkan kepada Anak Sejak Masih Dini, Inilah 4 Hadis Ringan yang Gampang Dihafal

Yuk Ajarkan kepada Anak Sejak Masih Dini, Inilah 4 Hadis Ringan yang Gampang Dihafal

Hadis tersebut mampu membentuk karakter serta nilai-nilai Islami dalam diri seorang anak.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ini Dia 5 Sifat Genetik Kedua Orangtua yang Diwariskan kepada Anaknya

Ini Dia 5 Sifat Genetik Kedua Orangtua yang Diwariskan kepada Anaknya

Sifat-sifat fisik diwariskan secara genetik dari orang tua ke anak.

Baca Selengkapnya
4 Hal yang Bisa Dipelajari Buah Hati yang Masih Remaja Pada Gelaran Pemilu

4 Hal yang Bisa Dipelajari Buah Hati yang Masih Remaja Pada Gelaran Pemilu

Usia pra remaja memang belum bisa memilih, tapi dari momen Pemilu ini anak-anak bisa belajar banyak hal.

Baca Selengkapnya
Jangan Biarkan Anak Bergadang, Bisa Picu Masalah Telinga hingga Konsentrasi

Jangan Biarkan Anak Bergadang, Bisa Picu Masalah Telinga hingga Konsentrasi

Begadang bisa menyebabkan masalah kesehatan jangka panjang pada anak. Ketahui apa saja dampak begadang lainnya.

Baca Selengkapnya