Segera ucapkan selamat pada para ayah karena hari ini merupakan 'hari' mereka.
Dream - Merayakan Hari Ibu yang jatuh setiap 22 Desember, mungkin sudah sering Sahabat Dream lakukan. Perayaan tersebut tentu saja untuk menghargai para ibu yang tak pernah lelah mengurus dan menyayangi keluarganya.
Lalu kapan hari ayah diperingati di Indonesia? Hari ini, 12 November 2018. Jadi, segera ucapkan selamat pada para ayah karena hari ini merupakan 'hari' mereka.
Bisa juga memanjakan dengan memijat atau menyuguhkan makanan favoritnya. Hari ayah di Indonesia gaungnya memang tak sebesar Hari Ibu.
Menurut sejarahnya, eperti dilansir dari laman Kemendikbud.go.id, perayaan Hari Ayah berawal dari prakarsa paguyuban Satu Hati, paguyuban lintas agama dan juga budaya tahun 2006 silam, bernama Perkumpulan Putra Ibu Pertiwi (PPIP).
Deklarasi Hari Ayah pada 12 November 2006 digelar di Pendapo Gede Balai Kota Solo, Jawa Tengah. Sejak itu setiap tanggal 12 November, diperingati sebagai Hari Ayah di Indonesia.
Peringatan Hari Ayah sendiri di kancah dunia sebenarnya sudah dimulai sejak abad ke-12 di 75 negara.
Beberapa di antaranya yang merayakannya adalah Amerika Serikat, Kanada, Jerman, Italia, Jepang, Belanda, Turki, Pakistan, Malaysia, Singapura, Taiwan, Filipina, dan Hong Kong yang merayakan setiap pekan ke-3 di bulan Juni.
Hari Ayah di negara lain dirayakan dalam waktu yang berbeda. Serbia setiap 6 Januari, Korea Selatan pada 8 Mei, sementara di sebagian Eropa dan Timur Tengah di tanggal 19 November.
Sumber: Asnida/ Liputan6.com
Alhamdulillah
|
Masya Allah
|
Wallahu a'lam
|
Subhanallah
|
Astaghfirullah
|
Naudzubillah
|
Potret Kamar 10 Selebgram Cantik, Desainnya Chic dan Cozy Abis
10 Potret Rumah Mewah Jennifer Jill di Ancol, Super Megah Bak Istana Sultan
Warak Kayu di Semarang Menang Building of the Year Awards 2021
Mau Tahu Cara Orangtua Jepang Disiplinkan Buah Hatinya?
Tanaman yang Tak Butuh Banyak Sinar Matahari, Jangan Salah Taruh
Beli Kado Mewah untuk Raffi dan Nagita, Rafathar Tinggal Tunjuk