Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jangan Kaget, Situasi Ini Bakal Dihadapi Saat Melahirkan

Jangan Kaget, Situasi Ini Bakal Dihadapi Saat Melahirkan Ibu Melahirkan (Foto: Shutterstock)

Dream - Membaca berbagai buku soal kehamilan dan persalinan, mengikut kelas dan seminar, hingga menonton video seputar persalinan. Persiapan sudah dilakukan, tapi situasi saat melahirkan bisa berbeda dengan dengan apa yang sudah dipelajari dan dibayangkan.

Beberapa kondisi ini kerap dialami ibu saat melahirkan. Jangan kaget jika Anda juga mengalaminya. Pastikan saja, mental sudah siap saat berjuang melahirkan buah hati tercinta.

- Bergetar dan mengigil hebat
Beberapa ibu mengalami gemetar saat kontraksi. Terutama ketika kontraksi kian intensif dan level rasa sakit naik drastis. Biasanya ditandai dengan bertambahnya bukaan. Tubuh ibu gemetar hebat hingga gigi gemeretak.

Bukan kedinginan, tapi respons dari hormon adrenalin, temperatur, serta aliran darah ibu dan bayi. Tubuh juga berusaha beradaptasi dengan nyeri kontraksi luar biasa yang muncul.

- Kelegaan luar biasa saat ketuban dipecahkan
Saat melahirkan ada yang ketuban dipecahkan dokter atau bidan untuk mempercepat proses persalinan. Meski ada juga yang sudah pecah secara alami. Sebelumnya, saat kontraksi air ketuban rembas dan keluar begitu saja tak bisa ditahan.

Tentu saja sangat tidak nyaman ketika air terus keluar dari organ intim. Sehingga saat dipecahkan muncul peraaan lega yang luar biasa.

- Bulu kemaluan dicukur suster
Untuk yang satu ini merupakan prosedur medis. Kondisi organ intim harus bersih dari bulu. Lalu saat ibu sedang kesakitan luar biasa siapa yang melakukannya? Tentu saja suster atau bidan.

Prosedur ini berlaku baik untuk persalinan normal maupun caesar. Jangan kaget jika suster meminta ibu untuk melepaskan pakaian dalam sambil membawa pisau cukur.

Sumber: Mom.me

Alasan Bulu Kemaluan Harus Dicukur Jelang Persalinan

Dream - Menghadapi persalinan, ibu tentu melakukan sederet persiapan. Baik persiapan mental, maupun fisik. Salah satu yang tak banyak diketahui adalah membersihkan bulu di area kemaluan atau bulu pubis.

Bulu-bulu kemaluan ibu, baik yang menjalani persalinan normal maupun operasi caesar, akan dicukur oleh suster sebelum persalinan terjadi. Ada juga ibu yang memilih mencukur sendiri 
atau di salon khusus.

Banyak yang bertanya-tanya mengapa hal ini harus dilakukan. Terutama pada mereka yang menjalani operasi caesar. Pertimbangan medis jadi alasan utama. Seperti dikutip dari 
Momjunction, berikut alasannya.

- Higienis
Dengan dicukurnya bulu pubis, area vagina jadi lebih higienis saat bayi keluar. Hal ini penting untuk mengurangi risiko infeksi pada bayi. Biasanya setelah dicukur oleh suster, area intim akan disiram dengan larutan antiseptik.

- Mempermudah proses episiotomi dan penjahitan
Dalam persalinan normal, dokter kadang harus melakukan irisan untuk membuka vagina, agar bayi bisa keluar lebih mudah. Tindakan ini dinamakan episiotomi, yang dilakukan di area antara vagina dan anus. Setelah bayi keluar dokter juga akan menjahit area tersebut. Nah untuk mempermudah tindakan dan terjamin kebersihannya, bulu pubis tentu harus dicukur.

 

Pencukuran Juga Dilakukan Saat Caesar

- Operasi caesar
Meskipun ibu akan menjalani operasi caesar, bulu di area intim tetap harus dibersihkan. Pasalnya, sederet tindakan operasi akan dilakukan di sekitar vagina. Seperti memasang kateter urine, lalu pembedahan di area yang tak jauh dari vagina.

Pencukuran dilakukan untuk mengurangi risiko bulu vagina masuk dan bakteri di dalamnya masuk ke luka operasi yang bisa menimbulkan masalah infeksi.

Fakta lainnya yang juga harus diketahui, kondisi bulu kemaluan yang lembap merupakan tempat 'favorit' mikroba bakteri berkembang biak. Sehingga dengan membersihkan bulu-bulunya akan sangat baik untuk mengurangi risiko terjadi paparan bakteri ke bayi yang baru lahir.

Dengan dicukurnya bulu kemaluan, dokter juga lebih mudah melakukan tindakan apapun. Misalnya penggunaan vakum dalam membantu mengeluarkan bayi saat persalinan normal.

Setelah melahirkan, ibu juga lebih mudah membersihkan area intim yang masih mengalami trauma pasca persalinan. Termasuk mempermudah ibu membersihkan sisa-sisa darah nifas.

Untuk proses pencukuran sendiri ibu bisa melakukannya sendiri di rumah. Tapi, akan lebih baik di rumah sakit dengan alat yang streril dan karena harus dibersihkan cairan antiseptik. Tak perlu ragu untuk membicarakan hal ini pada dokter atau suster yang menangani.

 

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Biasakan Anak Main Sendiri Ternyata Bisa Latih Mentalnya
Biasakan Anak Main Sendiri Ternyata Bisa Latih Mentalnya

Bisa membantunya menjadi individu yang utuh dan merasa nyaman dalam berbagai situasi.

Baca Selengkapnya
Kenali Narsistik Terselubung, Gejala Mental yang Sering Terjadi namun Jarang Diketahui
Kenali Narsistik Terselubung, Gejala Mental yang Sering Terjadi namun Jarang Diketahui

Kenali gejala-gejala narsistik terselubung agar terhindar. Yuk, simak lebih lengkap!

Baca Selengkapnya
115 Kata-Kata Sindiran Kena Mental yang Menusuk Hati, Ungkapan untuk Orang Sok Tahu dan Menyebalkan
115 Kata-Kata Sindiran Kena Mental yang Menusuk Hati, Ungkapan untuk Orang Sok Tahu dan Menyebalkan

Terkadang dampak dari kata-kata sindiran tersebut mampu menusuk hati hingga kena mental seseorang.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
60 Ucapan Hari Ibu yang Menyentuh Hati dan Bikin Haru, sebagai Ungkapan Penuh Kasih
60 Ucapan Hari Ibu yang Menyentuh Hati dan Bikin Haru, sebagai Ungkapan Penuh Kasih

Kata ucapan Hari Ibu yang menyentuh hati dapat menjadi cara yang sempurna untuk menyampaikan perasaan kita kepada ibu tercinta.

Baca Selengkapnya
90 Kata-Kata yang Menenangkan Hati dan Jiwa agar Kuat Hadapi Situasi Sulit
90 Kata-Kata yang Menenangkan Hati dan Jiwa agar Kuat Hadapi Situasi Sulit

Ada kalanya dalam kehidupan kita merasa tertekan dan cemas karena berbagai masalah dan tekanan yang dihadapi.

Baca Selengkapnya
3 Kondisi Pada Bayi Baru Lahir yang Sering Bikin Kaget
3 Kondisi Pada Bayi Baru Lahir yang Sering Bikin Kaget

Bayi bisa mengalami hal-hal yang mungkin dianggap aneh, padahal sebenarnya cukup normal.

Baca Selengkapnya
Susah Tidur Malam Walau Lelah, Ini Sebabnya
Susah Tidur Malam Walau Lelah, Ini Sebabnya

Tubuh yang lelah tidak menjamin kamu lebih mudah tertidur di malam hari. Kondisi mental ternyata bisa jadi penyebab kamu sulit tidur meski sudah lelah.

Baca Selengkapnya
90 Kata-Kata Lelah Hati dan Pikiran, Ungkapan Emosi untuk Menguatkan Diri Hadapi Masalah Hidup
90 Kata-Kata Lelah Hati dan Pikiran, Ungkapan Emosi untuk Menguatkan Diri Hadapi Masalah Hidup

Kata-kata lelah hati dan pikiran berikut ini mungkin bisa menggambarkan perasaan lelah, kecewa, dan frustrasi yang dirasakan seseorang.

Baca Selengkapnya
40 Kata-Kata Semangat untuk Sahabat yang Sedang Sedih, Motivasi Hadapi Masa Sulit
40 Kata-Kata Semangat untuk Sahabat yang Sedang Sedih, Motivasi Hadapi Masa Sulit

Di tengah kesedihan, kehadiran sahabat dengan kata-kata semangat bisa menjadi penyemangat yang luar biasa.

Baca Selengkapnya