Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Mengatasi Mata Merah pada Bayi dengan Bahan Alami

Cara Mengatasi Mata Merah pada Bayi dengan Bahan Alami Ilustrasi (Sumber: Shutterstock)

Dream - Peradangan pada selaput mata membuat mata mudah lelah, iritasi dan memerah. Hal ini umum dialami oleh orang dewasa. Namun, apa jadinya kalau hal ini terjadi pada bayi?

Mata merah karena iritasi atau peradangan tidak hanya bisa terjadi pada orang dewasa saja, tapi juga bisa terjadi pada anak-anak, bahkan bayi. Kondisi peradangan ini sering disebut dengan konjungtivis atau mata merah.

Konjungtiva atau selaput mata yang mengalami peradangan ini, akan menipis dan membuat pembuluh darah di bola mata menjadi lebih terlihat jelas. Inilah yang membuat mata menjadi tampak lebih merah dan terkadang menimbulkan rasa perih dan gatal.

Disebabkan oleh infeksi atau alergi bakteri dan virus, membuat konjungtivis pada bayi diikuti gejala demam dan bisa menyebar ke bayi yang lain. Untuk mengatasi mata merah pada bayi, bisa melakukan pertolongan pertama dengan cara-cara berikut ini.

Cara Mengatasi Mata Merah pada Bayi dengan ASI dan Madu

1. Air Susu Ibu (ASI)
Cara mengatasi mata merah pada bayi yang pertama ialah dengan memperbanyak konsumsi Air Susu Ibu (ASI). Terutama untuk bayi berusia di bawah 2 tahun, dan masih membutuhkan ASI Ekslusif. Tidak hanya sebagai kebutuhan saja, ASI mengandung kolostrum tinggi nutrisi dan mampu meredakan berbagai masalah kesehatan bayi yang disebabkan oleh bakteri atau virus.


2. Madu Asli

Madu

Walau dikenal kaya akan manfaat untuk manusia, konsumsi madu pada bayi tidak boleh sembarangan, terutama untuk bayi yang berusia di bawah satu tahun. Cara mengatasi mata merah pada bayi dengan madu asli juga demikian. Apabila bayi sudah berusia lebih dari satu tahun, madu bisa dimanfaatkan untuk mengatasi mata merah dengan dikonsumsi atau mencampur beberapa tetes madu dan air, lalu basuhkan ke wajah anak.



Cara Mengatasi Mata Merah pada Bayi dengan Seledri

3. Seledri

Seledri


Memanfaatkan seledri untuk mengatasi mata merah pada bayi harus diolah menjadi jus terlebih dahulu, baru diberikan pada bayi berusia di atas 6 bulan. Untuk menambah rasa, Bunda bisa menambahkan wortel di dalam jus seledri.

Cara Mengatasi Mata Merah pada Bayi dengan obat khusus

 

4. Koloid Silver
Cara mengatasi mata merah pada bayi selanjutnya ialah dengan menggunakan koloid silver, cairan yang kerap digunakan untuk meredakan peradangan. Obat ini bisa diperoleh di apotek terdekat dengan resep dokter.

Ketika bayi mengalami gejala konjungtivis atau merah, segera periksakan pada dokter dan minta resep untuk koloid silver. Setelah itu, teteskan cairan ke mata bayi secara rutin, 2-4 kali sehari. Tidak hanya untuk mengatasi peradangan saja, obat ini juga baik untuk mencegah penyebaran infeksi.

Cara Mengatasi Mata Merah pada Bayi dengan Air Garam

5. Air Garam

Air Putih

Pemanfaat air garam juga menggunakan kapas yang direndam. Pertama, campurkan sedikit garam pada air hangat dan aduk. Setelah itu, rendam kapas ke dalam air dan tempelkan kapas ke mata bayi saat air sudah mulai mendingin.

Cara yang satu ini termasuk cara yang paling mudah untuk dilakukan. Tidak hanya mampu meredakan warna kemerahan pada mata saja, tapi juga mampu untuk membersihkan bakteri atau virus penyebab peredangan secara merata.

Cara Mengatasi Mata Merah Lainnya

6. Kompres Air Dingin atau Air Panas
Apabila cara-cara di atas sulit untuk dilakukan, Bunda bisa langsung mengompres mata bayi dengan air hangat atau air dingin tanpa diberi campuran bahan apapun. Gunakan handuk halus dan bersih, lalu celupkan pada air, peras, dan usapkan pada mata bayi.


7. Perbanyak Konsumsi Vitamin A, C dan Zinc
Untuk bayi yang mengalami merah dan masih bergantung pada ASI, cara terbaik untuk meredakan mata merahnya dengan ASI. Dengan syarat Bunda harus banyak mengonsumsi makanan bernutrisi dan mengandung banyak vitamin A, C dan Zinc.

Sedangkan untuk bayi yang sudah bisa mengonsumsi makanan mereka sendiri, sangat disarankan untuk memperbanyak konsumsi sayuran seperti bayam dan wortel untuk meredakan konjungtivis atau mata merah yang dideritanya. (mut)

 


Sumber: Bold Sky

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Cukup Campurkan 3 Bahan Ini!

Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Cukup Campurkan 3 Bahan Ini!

Ada beberapa tips yang dapat membantu mengatasi permasalahan kulit kendur. Yuk, simak cara mengencangkan kulit secara alami menggunakan 3 bahan rahasia ini!

Baca Selengkapnya
Ngakak Parah! Emak-Emak Mau Tampil Cetar, Lihat Bulu Mata Palsunya Malah Bikin Tepok Jidat

Ngakak Parah! Emak-Emak Mau Tampil Cetar, Lihat Bulu Mata Palsunya Malah Bikin Tepok Jidat

Bulu mata palsu harus ditempatkan dengan di posisi yang seharusnya. Jika tak terbiasa atau mengerti teknik memasang, akan jadi bahan tertawaan orang.

Baca Selengkapnya
Trik Hilangkan Bau Keringat Pada Pakaian Olahraga dengan Bahan Sederhana

Trik Hilangkan Bau Keringat Pada Pakaian Olahraga dengan Bahan Sederhana

Mencuci pakaian olahraga terkadang butuh cara khusus agar bau keringatnya menghilang. Kamu bisa gunakan bahan alami untuk membuatnya semakin bersih dan wangi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bahaya Terlalu Sering Mengucek Mata, Bisa Picu Masalah Kornea

Bahaya Terlalu Sering Mengucek Mata, Bisa Picu Masalah Kornea

Mengucek mata bisa disebabkan beberapa hal. Ketahui penyebabnya agar bisa terhindar dari kebiasaan yang justru memperburuk kesehatan mata.

Baca Selengkapnya
Perawatan Penting Kulit Bayi Baru Lahir, Jangan Sampai Iritasi

Perawatan Penting Kulit Bayi Baru Lahir, Jangan Sampai Iritasi

Kulit si kecil rentan mengalami iritasi dan ruam karena suhu maupun bahan-bahan tertentu. Jangan sampai tumbuh kembangnya terganggu karena masalah kulit.

Baca Selengkapnya
NOTED KAK! Ketika Punya Teman Cepat Lapar

NOTED KAK! Ketika Punya Teman Cepat Lapar

"Bu Agus Lapar Bu!" Sahabat Dream, punya gak temen yang cepat banget lapar kalau lagi kerja? Ikut senewen nggak sih melihatnya?

Baca Selengkapnya