Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

13 Cara Mengatasi Mual saat Hamil dengan Bahan Alami

13 Cara Mengatasi Mual saat Hamil dengan Bahan Alami Sumber: Shutterstock

Dream- Mual umumnya muncul sebagai tanda kehamilan dan cenderung terjadi pada trimester pertama kehamilan. Hal tersebut sangat wajar, karena hormon berubah drastis untuk mempertahankan kehamilan.

Rasa mual kerap kali membuat ibu hamil malas makan. Padahal nutrisi dari makanan yang dikonsumsi sangat penting untuk perkembangan janin dalam kandungan.

Untuk meredakan mual, memang ada obat khusus, tapi tentunya harus dalam pengawasan dokter. Sebenarnya ada beberapa trik yang bisa dilakukan untuk meredakan mual secara alami.

Yuk, cari tahu detailnya berikut.

Cara Mengatasi Mual saat Hamil dengan Bahan Alami

1. Mengonsumsi Jahe
Bagi orang Indonesia, jahe bukanlah hal yang asing. Masyarakat kerap memanfaatkannya untuk menghangatkan tubuh, meredakan demam, dan yang paling penting bagi ibu hamil ialah mampu meredakan mual.

Bagi ibu hamil, konsumsi jahe tidak harus dengan minuman, tapi juga bisa dijadikan campuran dalam masakan.


2. Menggunakan Lemon

Lemon

Selain menggunakan jahe, ibu hamil bisa memanfaatkan buah lemon yang terkenal akan keasamannya. Memanfaatkan lemon untuk meredakan mual saat hamil tak harus dengan mengonsumsinya, tapi bisa dengan potongan lemon dan menggunakannya sebagai aroma terapi alami. Dengan menghirup aroma lemon, membuat tubuh menjadi lebih tenang dan mampu meredakan rasa mual.


3. Memanfaatkan Rempah-rempah
Indonesia terkenal dengan berbagai macam rempah yang jadi andalan dalam menambah cita rasa masakan. Tak hanya bisa dimanfaatkan untuk urusan dapur saja, beberapa jenis rempah tertentu ternyata ampuh untuk meredakan rasa mual saat hamil. Contohnya rempah adas, kayu manis, dan jinten.

Ibu hamil bisa memakai tiga jenis rempah tersebut ke dalam makanan yang dikonsumsi atau bisa juga memakainya dalam bentuk minyak alami.

Cara Mengatasi Mual saat Hamil dengan Makanan Bernutrisi

4. Mengonsumsi Vitamin B6
Konsumsi makanan bernutrisi penting bagi ibu hamil, tidak hanya sumber gizi tapi juga bisa menjadi cara mengatasi mual. Seperti makanan yang mengandung vitamin B6 atau mengonsumsi suplemen vitamin B6 saat hamil.

Suplemen

Kandungan vitamin B6 dikenal sebagai zat pyridoksin yang bermanfaat untuk mengatasi rasa mual selama kehamilan.

5. Meningkatkan Konsumsi Protein
Selain memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung vitamin B6, ibu hamil bisa memperbanyak konsumsi protein. Tak hanya baik untuk perkembangan janin dalam kandungan saja, tapi juga baik untuk meredakan rasa mual.

6. Menjaga Tubuh Tetap Terhidrasi
Menjaga tubuh tetap terhidrasi baiknya dilakukan oleh siapa saja, entah saat hamil atau tidak, karena air menjadi unsur yang sangat dibutuhkan tubuh. Sedangkan saat hamil, tubuh yang tetap terhidrasi dengan baik akan menurunkan risiko mual.

Tak hanya dengan air putih saja, ibu hamil bisa mengonsumsi buah-buahan dan sup untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi.

Cara Mengatasi Mual saat Hamil dengan Menghindari Hal Ini

7. Menghindari Makanan Berlemak dan Pedas
Saat hamil, sangat penting untuk memperhatikan makanan yang dikonsumsi sehari-hari. Selain sebagai pemenuhan kebutuhan nutrisi harian, pemilihan menu makanan saat hamil juga berpengaruh pada rasa mual. Untuk mengatasi mual saat hamil, baiknya ibu menghindari makanan berlemak dan makanan yang pedas, karena dapat meningkatkan kinerja perut.

Ibu Hamil

8. Menghindari Porsi Besar saat Makan
Tidak hanya menu makanan saja yang harus diperhatikan, tapi porsi makanan dan pola makan. Untuk menghindari rasa mual yang datang saat hendak makan, baiknya untuk menghindari porsi yang besar. Hal ini dikarenakan, melihat makanan dengan porsi besar akan membuat kita merasa kenyang, bahkan sebelum memakannya dan membuat perut mual.

9. Menghindari Minum saat Sedang Makan
Makan terlalu banyak dan memaksa untuk tetap makan walau sudah kenyang, dapat menimbulkan rasa mual. Hal ini juga berlaku pada ibu hamil. Untuk menghindari rasa kenyang mendadak, ibu bisa menghindari minum saat sedang makan. Habiskan terlebih dahulu makanan yang ada di piring, baru setelah itu minum.

Cara Mengatasi Mual saat Hamil dengan Acupressure dan Olahraga

9. Acupressure
Teknik akupuntur merupakan teknik pengobatan tradisional dari China yang dipercaya mampu meredakan mual. Teknik akupuntur yang digunakan untuk mengatasi mual saat hamil tak harus dengan banyak jarum, cukup dengan menekan pelan area lengan tangan, tepat di bawah pergelangan atau dikenal dengan acupressure.

Menenangkan Pikiran


10. Mengatur Pernapasan
Rasa mual saat hamil bisa dipicu oleh berbagai hal, seperti rasa kenyang dan bau-bauan yang menyengat. Untuk mengatasi mual yang dikarenakan bau-bauan, ibu bisa melakukan pengaturan pernapasan. Yaitu dengan menarik napas dalam-dalam, lalu menghembuskannya perlahan. Cara ini tidak hanya mampu meredakan mual, tapi juga baik untuk menenangkan diri.


11. Relaksasi otot
Menenangkan diri menjadi kunci utama dalam mengatasi mual saat hamil. Ketika mulai merasa mual, segera cari tempat yang nyaman untuk berbaring untuk menenangkan diri. Setelah itu, ibu hamil bisa merilekskan otot-otot tubuhnya supaya rasa mual tidak datang lagi.

Cara Mengatasi Mual saat Hamil dengan Aroma

12. Menggunakan Aromaterapi Peppermint
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, mual bisa dipicu dengan bau-bauan yang menyengat. Untuk meredakannya, ibu bisa memasang aroma terapi di setiap sudut ruangan. Salah satu aromaterapi yang baik untuk mengatasi mual saat hamil ialah peppermint.


Tak hanya dengan pengharum ruangan peppermint saja, ibu juga bisa menggunakan minyak alami peppertmint yang bisa dibawa ke mana-mana dan lebih praktis.

Minyak Alami


13. Menghindari Bau yang Kuat dan Menyengat
Selain selalu membawa minyak alami peppermint atau minyak lemon, untuk menghindari rasa mual, hindari pemicunya. Misalnya saja aroma durian yang menyengat, bau parfum atau makanan lainnya. Sebisa mungkin hindari bau-bauan tersebut, baik dengan menutup hidung dengan masker atau sapu tangan.

Setelah itu, apabila masih terasa mual, jauhi pemicu dan pergi ke tempat aman untuk menenangkan diri. Kemudian, keluarkan minyak alami peppermint dan hirup dalam-dalam.(mut)

Sumber: Healthline

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Cukup Campurkan 3 Bahan Ini!

Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Cukup Campurkan 3 Bahan Ini!

Ada beberapa tips yang dapat membantu mengatasi permasalahan kulit kendur. Yuk, simak cara mengencangkan kulit secara alami menggunakan 3 bahan rahasia ini!

Baca Selengkapnya
Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Efektif Menggunakan Satu Bahan Alami

Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Efektif Menggunakan Satu Bahan Alami

Terdapat solusi yang simpel untuk menghilangkan kutu rambut tanpa perlu bahan kimia keras atau produk dengan harga tinggi.

Baca Selengkapnya
Trik Hilangkan Bau Keringat Pada Pakaian Olahraga dengan Bahan Sederhana

Trik Hilangkan Bau Keringat Pada Pakaian Olahraga dengan Bahan Sederhana

Mencuci pakaian olahraga terkadang butuh cara khusus agar bau keringatnya menghilang. Kamu bisa gunakan bahan alami untuk membuatnya semakin bersih dan wangi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Menumbuhkan Alis dengan Cepat, Tanpa Efek Samping!

Cara Menumbuhkan Alis dengan Cepat, Tanpa Efek Samping!

Perlu diingat, menumbuhkan alis yang tebal tidak terjadi secara instan

Baca Selengkapnya
Kulit Kepala Mudah Berbau Tak Sedap? Ini Cara Mengatasinya

Kulit Kepala Mudah Berbau Tak Sedap? Ini Cara Mengatasinya

Kulit kepala berbau bisa disebabkan kondisi medis tertentu dan gaya hidup. Cari tahu penyebab dan cara mengatasinya agar rambut tetap segar.

Baca Selengkapnya
Rambut Kusut Bikin Badmood? Intip 5 Cara Mengatasinya dengan Bahan Alami

Rambut Kusut Bikin Badmood? Intip 5 Cara Mengatasinya dengan Bahan Alami

Siapa yang tidak ingin memiliki rambut halus dan mudah diatur. Setuju nggak nih, Sahabat Dream?

Baca Selengkapnya
DRESS IT! Tips Outfit Biar Terlihat Tingggi

DRESS IT! Tips Outfit Biar Terlihat Tingggi

Sahabat Dream ingin terlihat tinggi saat bepergian. Gak perlu pusing, cukup intip rekomendasi outfit yang bisa bikin kamu terlihat tinggi ini.

Baca Selengkapnya