Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jangan Buang Kulit Jeruk, Manfaatkan untuk Bersihkan Rumah

Jangan Buang Kulit Jeruk, Manfaatkan untuk Bersihkan Rumah Kulit Jeruk (Foto: Pixabay)

Dream - Jeruk jadi buah andalan di saat seperti sekarang, di mana kita harus menjaga imunitas tubuh agar bisa melawan virus. Kandungan vitamin C pada jeruk sangat tinggi dan bisa membantu menjaga daya tahan tubuh.

Nah, jika Sahabat Dream rutin mengonsumsi jeruk, kulit jangan langsung dibuang. Bisa juga dimanfaatkan untuk formula pembersih rumah alami. Bagaimana cara memanfaatkannya. Berikut tiga manfaat kulit jeruk bagi kebersihan rumah kamu

1. Sebagai Pengusir Serangga
Kulit jeruk dipercaya dapat ampuh mengusir kecoak, semut, dan hama. Kita bisa menggunakannya untuk meyingkirkan kutu yang ada pada tanaman dengan mencampurkan dengan beberapa tetes sabun deterjen ke larutan jeruk.

Langkah pertama ialah kupas kulit jeruk dan singkirkan bagian dalam putih. Selanjutnya, masukkan kulit yang telah dipotong tersebut ke dalam panci yang berisi air. Masak dan biarkan mendidih selama lima menit. Kemudian, angkat dan biarkan selama 24 jam. Setelah dibiarkan, saring larutan ke dalam botol semprot.

 

2. Membersihkan Keran dan Barang Stainless Steel

Minyak alami dalam kulit jeruk sangat bagus untuk menghaluskan noda dan menjaga agar benda-benda stainless steel tetap berkilau. Selain itu, minyak jeruk memiliki penahan alami yang membantu menjaga baja tahan terhadap air.

3. Menghilangkan bau tak sedap
Untuk membantu menghilangkan bau di kulkas, akan lebih efektif jika kulit jeruk digiling hingga bubuk. Kamu juga bisa memotong-motongnya dan taruh di dalam kulkas.

Caranya, tinggal campurkan potongan kulit kecil dan baking soda dalam satu piring dan simpan di dalam lemari es. Dengan begitu, aroma dari kulit jeruk akan keluar dan menjaga kulkas tetap segar.


Putu Elmira/ Sumber: Liputan6.com

4 Langkah Rumah Bersih dan Bebas Virus Berbahaya

Dream - Virus selalu ada di sekitar kita dan jumlahnya ribuan. Virus, baik corona maupun jenis lainnya, bisa menyebabkan kondisi parah jika kekebalan tubuh tak berjalan baik.

Untuk itu penting menjaga sistem imunitas secara optimal. Salah satu caranya adalah menerapkan pola hidup bersih. Mulai lah dari rumah dengan melakukan aktivitas bersih-bersih.

Ada empat langkah penting saat membersihkan rumah agar terhindar dari perkembangan virus dan kuman berbahaya. Simak, yuk.

- Lepas sepatu dan sandal di luar
Taruh rak di luar rumah untuk menaruh sepatu dan sandal. Hindari menyimpannya di dalam rumah apalagi kamar tidur, karena di sepatu banyak sekali kotoran, kuman dan bakteri. Kecual, sepatu sudah dibersihkan dan disinfektan.

 

Cuci tangan dan ganti seprai

- Biasakan cuci tangan dan kaki sebelum masuk rumah
Sediakan sabun cuci tangan di dekat keran agar lebih mudah untuk cuci tangan. Setelah dari luar rumah pastikan mencuci tangan dan kaki. Begitu sebelum memasak dan setelahnya.

- Ganti seprai dan handuk satu kali seminggu
Seprai dan handuk termasuk benda yang jadi tempat virus dan bakteri berkembang biak dengan mudah karena kondisinya yang lembap. Untuk itu, ganti setiap satu minggu. Bersihkan dengan sabun dan disinfektan, terutama jika di rumah ada yang sakit.

- Semprot disinfektan
Bila memang di rumah ada yang sakit, bersihkan rumah secara detail. Sapu lalu pel lantai menggunakan cairan disinfektan. Bersihkan juga permukaan dengan cairan tersebut. Meja, remote televisi, gagang pintu dan barang lainnya yang digunakan.

3 Barang Elektronik di Rumah yang Sering Lupa Dibersihkan

Dream - Bersih-bersih jadi hal yang memang harus rutin dilakukan. Sayangnya, jika kondisi belum sangat kotor, kita cenderung malas untuk melakukannya.

Area yang kerap kali luput dari perhatian adalah bagian dapur dan tempat cuci. Ada beberapa barang di dua area tersebut yang sebenarnya harus rutin dibersihkan.

Barang-barang ini biasanya sangat kotor bahkan sampai rusak. Untuk itu jangan sampai lupa membersihkan tiga barang ini.

Simak langkah mudah membersihkan mesin cuci, oven listrik dan blender.

 

 

 

Blender

Alat ini biasa kita gunakan setiap hari atau dua hari sekali. Selalu membersihkan pakaian tapi jarang dibersihkan. Padahal mesin cuci sangat mudah ditumbuhi jamur dan membuat bagian karetnya kehitaman.

Cara membersihkan mesin cuci sangat mudah. Nyalakan saja mesin cuci seperti biasa, tapi gunakan sabun pembersih mesin cuci yang banyak dijual di pasaran. Sesuaikan saja dengan merek mesin. Bersihkan juga bagian luar mesin dengan lap microfiber agar bersih, terutama noda sisa sabun yang membandel.

Oven

Kondisi oven pasti kotor setelah digunakan. Selalu bersihkan setelah digunakan. Biasanya oven dipenuhi dengan sisa bahan kue dan makanan seperti saus atau terigu dan gula. Jika didiamkan bisa memicu karat.

Untuk itu selalu bersihkan oven setelah dingin. Cabut kabelnya dan bersihkan bagian luar dan dalam hingga bersih. Cukup gunakan lap basah dan lap kering.

Mesin cuci

Alat ini biasa kita gunakan setiap hari atau dua hari sekali. Selalu membersihkan pakaian tapi jarang dibersihkan. Padahal mesin cuci sangat mudah ditumbuhi jamur dan membuat bagian karetnya kehitaman.

Cara membersihkan mesin cuci sangat mudah. Nyalakan saja mesin cuci seperti biasa, tapi gunakan sabun pembersih mesin cuci yang banyak dijual di pasaran. Sesuaikan saja dengan merek mesin. Bersihkan juga bagian luar mesin dengan lap microfiber agar bersih, terutama noda sisa sabun yang membandel.

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Cukup Campurkan 3 Bahan Ini!
Cara Mengencangkan Kulit Secara Alami, Cukup Campurkan 3 Bahan Ini!

Ada beberapa tips yang dapat membantu mengatasi permasalahan kulit kendur. Yuk, simak cara mengencangkan kulit secara alami menggunakan 3 bahan rahasia ini!

Baca Selengkapnya
Jaga Kulit Tetap Lembap Selama Puasa, Simak Tips dari Dokter
Jaga Kulit Tetap Lembap Selama Puasa, Simak Tips dari Dokter

Berpuasa sangat berpengaruh terhadap tingkat kelembapan kulit.

Baca Selengkapnya
Cara Memilih Sabun Muka Khusus Kulit Berjerawat, Jangan Salah Pilih
Cara Memilih Sabun Muka Khusus Kulit Berjerawat, Jangan Salah Pilih

Jerawat adalah masalah kulit yang umum dialami banyak orang. Begini cara mengatasinya dengan memilih sabun muka yang tepat.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Mengatasi Kulit Belang Secara Alami, Hanya dengan Kopi dan Satu Bahan Tambahan
Cara Mengatasi Kulit Belang Secara Alami, Hanya dengan Kopi dan Satu Bahan Tambahan

Panduan mudah untuk merawat kulit alami dan efektif, tanpa perlu uang banyak atau perawatan yang rumit.

Baca Selengkapnya
5 Kesalahan Merawat Kulit Setelah Olahraga, Bikin Jerawat Bermunculan
5 Kesalahan Merawat Kulit Setelah Olahraga, Bikin Jerawat Bermunculan

Perawatan kulit setelah berolahraga sedikit berbeda daripada biasanya. Jangan sampai salah pakai produk dan cari tahu cara tepat merawat kulit usai berolahraga.

Baca Selengkapnya
Manfaat Biji Ketumbar untuk Kesehatan Tubuh, Penurun Gula Darah Hingga Anti-kanker
Manfaat Biji Ketumbar untuk Kesehatan Tubuh, Penurun Gula Darah Hingga Anti-kanker

Inilah beberapa manfaat minum air rebusan ketumbar bagi kesehatan tubuh.

Baca Selengkapnya
7 Rekomendasi Sabun Muka Khusus Jerawat Terbaik Edisi 2024
7 Rekomendasi Sabun Muka Khusus Jerawat Terbaik Edisi 2024

Rekomendasi sabun muka yang efektif untuk perawatan kulit jerawat.

Baca Selengkapnya
Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Efektif Menggunakan Satu Bahan Alami
Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Efektif Menggunakan Satu Bahan Alami

Terdapat solusi yang simpel untuk menghilangkan kutu rambut tanpa perlu bahan kimia keras atau produk dengan harga tinggi.

Baca Selengkapnya
Deretan Manfaat ZatAlami untuk Kulit, Tak Kalah dengan Bahan Sintetis
Deretan Manfaat ZatAlami untuk Kulit, Tak Kalah dengan Bahan Sintetis

Bahan alami ternyata memiliki berbagai manfaat baik untuk kulit, lho!

Baca Selengkapnya