Dibuat seperti berada di tengah hutan Jepang.
Dream - Teknologi memang diciptakan untuk memanjakan manusia, dan bisa dimanfaatkan untuk segala aspek, termasuk kamar mandi. Produsen perlengkapkan kamar mandi, Kohler, baru saja meluncurkan bathtub pintar yang bisa menyulap kamar mandi jadi area spa mewah.
Mengambil inspirasi dari pemandian di hutan Jepang, atau shinrin-yoku, dibuat bak mandi Kohler Stillness Bath. Bak mandi ini diklaim bisa membantu menenangkan pikiran dan tubuh, serta memperbarui semangat. Modelnya berupa bak putih kotak berdesain simpel dan modern tetapi memasukkan unsur tradisional Jepang.
Fitur eksterior minimal dengan dasar yang dikelilingi oleh jeruji kayu Hinoki. Dengan kata lain, ini berfungsi dan terlihat seperti bak mandi yang seperti di fasilitas spa mewah bintang lima.
Apa yang membuat unik? Bak mandi ini memiliki fitur infinity dimulai dengan air yang mengisi dari dasar bak mandi dan meluap ke bagian kayu Hinoki, menciptakan suara yang menenangkan.
Pencahayaan juga bisa dibuat chromatherapy, yaitu cahaya spektrum penuh yang mengelilingi bak mandi. Setelah itu, ada kabut menyelimuti permukaan bak mandi. Lalu ditambahkan minyak esensial dengan untuk memancarkan aroma yang menenangkan.
Tidak mengherankan jika bak mandi mewah mewah hadir dengan harga tinggi. Harganya mulai dari $6.198 hingga $16.000 atau Rp87 juta hingga Rp226 juta.
Sumber: House Beautiful
Alhamdulillah
|
Masya Allah
|
Wallahu a'lam
|
Subhanallah
|
Astaghfirullah
|
Naudzubillah
|
10 Potret Rumah Mewah Jennifer Jill di Ancol, Super Megah Bak Istana Sultan
Warak Kayu di Semarang Menang Building of the Year Awards 2021
Potret Kamar 10 Selebgram Cantik, Desainnya Chic dan Cozy Abis
Mau Tahu Cara Orangtua Jepang Disiplinkan Buah Hatinya?
Beli Kado Mewah untuk Raffi dan Nagita, Rafathar Tinggal Tunjuk
Mobil Mewahnya 'Diwarnai' Kiano, Paula Syok